Giveaway: Strategi Kekinian yang Bantu Tingkatkan Bisnismu

Dalam beberapa tahun belakangan, ajang promosi giveaway menjadi salah satu strategi marketing yang paling banyak digunakan oleh para pebisnis khususnya dalam bisnis online. Karena, strategi marketing yang satu ini digadang-gadang bisa menjadi senjata ampuh untuk memasarkan produk setiap pengusaha. Giveaway sendiri memiliki arti yaitu suatu kegiatan membagikan hadiah dengan beberapa persyaratan tertentu. Nantinya setiap peserta yang mengikuti giveaway harus dan wajib memenuhi setiap persyaratan yang sesuai dengan diadakannya ajang giveaway tersebut. Mulai dari meramaikan suatu postingan, hingga dengan membuat tantangan tertentu. Seiring berjalannya waktu, kegiatan giveaway ini berkembang menjadi suatu alat dalam mempromosikan suatu produk.

image_2021-05-18_16-02-53.png

Apa saja macam-macam giveaway?

1. Sponsor giveaway

Jenis giveaway yang satu ini sangat cocok untuk Anda yang ingin membuat event giveaway tertentu namun tidak ingin repot. Jadi, sponsor giveaway adalah suatu jenis giveaway yang dijalankan oleh pihak ketiga atau yang biasa disebut dengan host.

Serangkaian yang ada pada acara giveaway tersebut akan diatur oleh host tersebut akan diatur oleh host, jadi Anda hanya harus membayar jasa nya saja. Biasanya, jenis giveaway ini diselenggarakan oleh beberapa brand secara bersamaan, sehingga acara giveaway menjadi seperti suatu acara yang besar. Jenis giveaway ini akan sangat cocok dilakukan oleh Anda yang ingin meningkatkan brand awareness ataupun engagement. Untuk itu, syarat umum pada jenis giveaway ini adalah mendapatkan partisipan sebanyak-banyaknya. Selain itu, sponsor giveaway sangat cocok untuk Anda yang baru menjalankan online shop dengan audiens yang belum luas.

2. Self giveaway

Self giveaway adalah jenis giveaway yang dilakukkan secara mandiri. Mulai dari promosi. ketentuan, hingga hadiah, Anda lah yang mengaturnya. Self giveaway biasanya dilakukan oleh pebisnis yang sudah berpengalaman, memiliki banyak konsumen hingga memiliki anggaran pemasaran khusus. Tak heran jenis ini bisa diselenggarakan dengan beragam. Syarat yang diminta juga bisa beda-beda sesuai dengan tujuan. Misalnya meminta peserta untuk follow akun media sosial, atau memberikan challenge berupa unggahan di akun media sosial. Begitu pula hadiahnya, Anda bisa memberikan hadiah berupa produk fisik digital sesuai dengan jenis usaha yang sedang Anda lakukan.

Lalu setelah mengetahui apa arti giveaway, kira-kira apa saja sih manfaat yang bisa didapatkan oleh pebisnis dalam pelaksaan giveaway?

Giveaway merupakan salah satu bentuk promosi yang sangat murah dan hemat budget. Dibandingkan dengan pemasangan iklan di billboard yang mahal, giveaway bisa Anda pertimbangkan menjadi strategi penjualan Anda. Dengan menggunakan giveaway, nilai hadiah bisa Anda sesuaikan, audiensnya jauh lebih spesifik dan engagementnya juga lebih bisa diukur. Selain itu, dengan melakukan strategi giveaway, maka Anda akan mendapatkan awareness yang tinggi dikarenakan banyaknya orang yang mengikuti giveaway yang sedang Anda jalankan. Dari meningkatnya brand awareness ini, bisa dipastikan hal ini akan mendatangkan banyak leads bagi bisnis Anda.

Start Friday Asia merupakan Brand Consultant yang kini sudah bekerja sama dengan ratusan brand dengan pengalaman lebih dari 10 tahun. Dengan mempercayakan brand Anda dengan kami, kami yakin akan menentukan strategi giveaway yang sesuai dengan brand Anda. Mulai konsultasikan bisnis Anda dengan kami sekarang juga untuk menghasilkan engangement yang Anda impikan.

Previous
Previous

Keluar Dari Gojek, Alamanda Shantika Berhasil Bangun StartUp Pendidikan Digital

Next
Next

Tren Baru Dunia Kuliner, Bantu Konsumen Lebih Sehat