air mineral.jpg

Banyak brand internasional yang ternyata adalah brand asli dari Indonesia, namun sayangnya kebanyakan masyarakat Indonesia malah tidak mengetahuinya. Terlebih jika produk tersebut memiliki packaging yang bagus dan telah dikenal oleh masyarakat mancanegara. Salah satunya yang mungkin Anda tidak sadari adalah produk air mineral, Equil.

Bagi sebagian masyarakat yang belum mengenalnya, Equil mungkin masih terdengar asing dan beberapa orang akan mengira bahwa Equil merupakan merek minuman keras jika dilihat dari botol nya yang cukup berbeda dengan kompetitornya. Padahal, nyatanya Equil sendiri telah diproduksi sejak tahun 1998 di Villa D’Equilibrium, Sukabumi, Indonesia.

Pada saat diluncurkan ke pasaran, produk ini dimonopoli oleh pasar Eropa sehingga lebih dikenal oleh masyarakat Eropa. Hal ini karena produk ini mengusung konsep yang ekslusif. Sehingga meskipun terkenal di pasar Eropa, sebagian masyarakat kelas atas Indonesia mengenal produk ini. Namun, mereka tidak menyadari produk minuman yang peruntukkan untuk kaum sosialita ini merupakan asli buatan dalam negeri. Produk ini mendapatkan tempat di pasar Eropa dan di hati masyarakat kelas atas, karena kualitas yang dimilikinya terbukti baik. Equil hanya di produksi dalam jumlah terbatas, di Villa D'Equilibrium. Sumber airnya pun murni dari alam tanpa adanya pemompaan atau tindakan teknologi lainnya. 

Alasan yang membuat Equil menjadi air mineral eksklusif

Begitu mendengar istilah air mineral, hal yang pertama kali muncul di benak hampir sebagian besar orang pasti adalah minuman yang mengandung mineral dan senyawa alami lain yang murni berasal dari alam, dan diyakini bermanfaat bagi kesehatan tubuh di samping dapat menghilangkan rasa dahaga. Anggapan tersebut tentu tidak salah. Namun, pernahkah terfikir bahwa air minum kemasan yang saat ini bisa didapatkan dengan mudah nyaris tanpa biaya yang berarti, kenyataannya memiliki versi berbeda dengan nilai atau harga tinggi yang bagi segelintir orang mungkin belum pernah terbayang sebelumnya? Air minum kemasan yang dimaksud itulah yang mungkin dapat dikatakan sebagai air mineral eksklusif, karena harga jualnya bisa mencapai lebih dari 10 kali lipat dibanding harga air minum biasa.

Jika berbagai merek air minum biasa yang umum ditemui di pedagang kaki lima dan sejenisnya bisa didapat dengan kisaran harga Rp3.000 sampai Rp4.000 untuk ukuran kemasan 600ml, lain halnya dengan Equil yang dibanderol dengan kisaran harga Rp20 ribu untuk ukuran kemasan 380 ml. Tekstur dari Equil juga unik, lembut dan memiliki rasa yang segar. Dikemas secara ekslusif dalam botol kaca untuk menjaga kualitas alam. Equil tersedia dalam dua varietas, yaitu alami dan sparkling. Minuman ini sangat nikmat di minum dalam keadaan dingin, namun tanpa ditambahkan es. Equil sendiri nyatanya lebih banyak dan sering ditemukan sebagai minuman yang menghiasi meja makan restoran fine dining, hotel bintang lima, bahkan dapat dikatakan khusus digunakan sebagai minuman untuk pertemuan-pertemuan penting dalam acara kenegaraan yang menghiasi meja jamuan Istana Negara.

Source: https://dpesdm.sukabumikab.go.id/bd/Nlg2ZWRWVTJ4Y3BXQ3dzV2wya3I1b2RhZHowZWkwdExvWFc5VVZ1NjY4OD0%3D

Source: https://dpesdm.sukabumikab.go.id/bd/Nlg2ZWRWVTJ4Y3BXQ3dzV2wya3I1b2RhZHowZWkwdExvWFc5VVZ1NjY4OD0%3D

Brand Lokal Yang Mendunia Hingga Ke Jajaran Air Mineral Termahal

Produk air mineral besutan Morgen Sutanto ini nyatanya masuk ke dalam jajaran 13 air mineral termahal di dunia pada saat awal kemunculannya. Equil dapat dikatakan sejajar dengan air mineral produksi negara lain di antaranya Bling H2O (AS), SOMA (Korea Selatan), dan Veen (Bhutan) yang memiliki harga ratusan ribu per botolnya.

Ironisnya pada saat pertama kali diluncurkan ke pasaran, Equil dimonopoli oleh pasar Eropa. Hal tersebut disebabkan karena Equil mengusung konsep ekslusif, sehingga saat segelintir orang Indonesia yang terdiri dari kalangan atas pertama kali mengonsumsi air mineral ini nyatanya sama sekali tidak menyadari bahwa Equil merupakan produksi asli tanah air.

Terlepas dari hal tersebut, saat ini Equil sudah disadari keberadaannya oleh banyak masyarakat Indonesia sebagai produk asli dalam negeri yang dibanggakan, bersamaan dengan semakin terkenalnya Equil yang diekspor ke berbagai negara di antaranya Singapura, Italia, Australia, Arab Saudi, dan Hongkong, yang juga banyak dikonsumsi oleh kalangan menengah ke atas di masing-masing negara.

Previous
Previous

Next
Next