Start Friday Asia Brand consultant

View Original

Pentingnya Melakukan Kolaborasi Bisnis Untuk Kembangankan Bisnismu

Sebagian masyarakat mungkin masih menggunakan cara bisnis tradisional untuk mendapatkan keuntungan, namun pada era ini kolaborasi bisnis merupakan salah satu opsi strategi yang terbilang tepat dan menguntungkan. Kolaborasi bisnis juga biasanya cukup efektif dipakai oleh semua pemilik bisnis baik itu bisnis kecil, menengah dan besar. Dengan adanya kolaborasi bisnis secara otomatis akan memiliki koneksi atas penggabungan perusahaan dengan pihak kolega lainnya, demi mencapai satu tujuan agar bisnis Anda lebih berkembang dari yang sebelumnya.

Jika Anda tidak yakin bahwa kolaborasi bisnis benar-benar sepadan dengan waktu dan upaya yang harus Anda keluarkan, berikut adalah beberapa alasan mengapa Anda harus mempertimbangkan untuk melakukan kolaborasi bisnis, yaitu:

Memperluas jaringan melalui kolaborasi bisnis

Rata-rata pengusaha sukses memiliki minat yang sama untuk bertemu orang baru dan membangun relasi, baik itu secara personal maupun bisnis. Untuk menjadi sukses dalam bisnis, Anda perlu konsisten membangun koneksi dengan banyak pebisnis lainnya, terutama dengan mereka yang berpotensi dapat berkolaborasi. Dengan kolaborasi, Anda akan bisa memperluas jaringan dengan pihak lain yang mungkin belum Anda kenal sebelumnya berkat mitra bisnis Anda.

Kolaborasi bisnis memberikan perubahan positif

Perusahaan yang melakukan kolaborasi pada tahapan awal akan menimbulkan ketidaknyamanan pada sebuah pola bisnis yang baru. Hal ini secara tidak langsung akan mengubah pola bisnis lama dan memaksa Anda untuk keluar dari zona nyaman bisnis Anda. Dampak kolaborasi bisnis Anda dapat membawa perubahan untuk lebih positif dan menjadi bisnis yang lebih maju serta berkembang.

Kolaborasi adalah pembelajaran

Salah satu manfaat terbesar dari kolaborasi bisnis adalah kesempatan yang sangat besar untuk belajar hal baru. Faktanya, setiap interaksi yang Anda lakukan dengan orang baru akan membuat Anda mempelajari hal baru. Sementara pada kolaborasi bisnis, biasanya akan melibatkan dua orang profesional (Anda dan mitra Anda) yang membawa dua keahlian, perspektif, dan keunggulan yang berbeda. Ketika kondisi semacam ini terjadi, Anda memiliki kesempatan besar untuk mempelajari sesuatu dari hal ini.

Kolaborasi menyelesaikan masalah

Ada alasan mengapa crowdsourcing menjadi begitu populer yaitu, adanya keunggulan jumlah. Jika satu orang tidak bisa menyelesaikan suatu masalah sendiri, dua atau tiga orang lainnya mungkin dapat menyelesaikannya. Ketika Anda merasa bingung, Anda mungkin akan mencari masukan dari mitra, mentor, ataupun sumber terpercaya lainnya yang dapat membantu Anda menyelesaikan masalah tersebut. Semakin sulit masalahnya, maka semakin banyak masukan yang dapat Anda peroleh. Ketika Anda mengolaborasikan sudut pandang dan pengalaman baru dalam proses penyelesaian masalah, hasilnya seringkali melampaui dari apa yang Anda inginkan.