Pentingnya Company Profile yang Sering Di Sepelekan

Jika Anda baru saja membuka atau meluncurkan sebuah bisnis baru, Anda tentu ingin membuat kesan pertama yang menarik bagi calon klien. Dan desain company profile yang dipersiapkan dengan baik dapat menjadi salah satu senjatanya.

Apa Itu Company Profile?

Company profile atau profil perusahaan merupakan sebuah media atau alat yang bermanfaat untuk memberikan informasi atau gambaran secara lengkap mengenai detail perusahaan. Secara umum, company profile memiliki peran sebagai alat marketing yang ditujukan untuk memperoleh klien. Bisa dikatakan bahwa company profile memang wajib dimiliki oleh setiap perusahaan yang sedang beroperasi.

Company profile sangat penting karena menjadi sumber utama informasi tentang perusahaan. Selain menyarakan fakta tentang perusahaan, company profile harus berisikan nilai utama dan budaya perusahaan. Hal ini akan menunjukkan seberapa efektif perushaan dalam memenuhi kebutuhan klien. Pada dasarnya audiens yang melihat profil perusahaan memiliki peluang untuk bekerja sama di masa depan. Oleh karena itu, company profile harus dioptimalkan sebaik mungkin. Sesuai dengan tujuan dari company profile itu sendiri, yakni meningkatkan kredibilitas perusahaan.

Umumnya, company profile bisa ditemukan pada website resmi perusahaan. Profil perusahaan wajib dirancang dengan baik agar tujuan dari pembuatannya tersampaikan. Compamny profile yang buruk tidak akan mampu menarik atensi dan mempengaruhi klien atau calon investor potensial.

Apa Fungsi Company Profile?

Dari penjelasan yang telah dijabarkan, dapat disimpulkan bahwa company profile perusahaan memiliki sejumlah fungsi, antara lain:

  1. Comapny profile menjadi media yang informatif, menyoroti mengapa perusahaan ebrdiri serta merinnci pertumbuhan bisnis. Apa yang telah perusahaan capai sejauh ini dan langkah apa yang akan dilakukan untuk menjadi lebih baik.

  2. Memberikan gambaran singkat mengenai bisnis perusahaan kepada audiens. Dengan begitu, klien akan mengetahui apa saja yang ditawarkan oleh perusahaan dan apakah penawaran tersebut memenuhi kebutuhan klien atau tidak.

  3. Merupakan aset besar dalam membangun dan membantu promosi merek. Company profile adalah alat yang efektif dalam menciptaan hubungan bisnis atau memasarkan inovasi nilai baru. Ini bukan alat yang tidak dapat diubah atau diperbaiki, melainkan alat yag ckup dinamis yang dapat digunakan untuk mendorong berbagai aspek dan komponen dari merek.

  4. Menawarkan banyak peluang untuk berkembang menjadi usaha skala besar dan jika disesuaikan dengan benar dapat berfungsi sebagai peta jalan untuk pertumbuhan dan kemakmuran usaha.

  5. Company profile juga dapat berfungsi untuk menciptakan identitas merek. Company profile berpotensi untuk memposisikan merek Anda sebagai ahli di bidang/industri tersebut. Ini juga membantu calon klien memiliki definisi tentang apa yanga Anda lakukan.

Bagaimana Membuat Company Profile yang Menarik?

Menetukan Jenis Perusahaan

Pastikan untuk menentukan jneis perusahaan agar halmana company profile lebih terarah. Jenis perushaan bisa Anda lijhat dari segmentasi pasar, nilai perusahaan, atau berdasarkan produk atau layanan yang ditawarkan.

Tujuan Pembuatan Profil

Tujuan umum pembuatan company profile adalah untuk memperknelakan perusahaan. Namun tak dapat dipungkiri bahwa profil perusahaan juga kerap digunakan sebagai portfoilio untuk menarik minat para investor. Apapun tujuannya, profile perusahaan harus dibuat semenarik mungkin.

Buat Profil yang Singkat dan Padat

Sebaiknya profile perushaan dibuat secara singkat, jelasm dan padat. Jika company profile berbentuk teks, maka disarankan tak lebih dari dua halaman. Selain menghemat waktu hal ini dilakukan untuk mnecegah kebosanan yang memicu audiens mengabaikan informasi yang dipaparkan. Jika company profile dibuat dalam format video, maka hindari durasi panjang untuk meminimalisir kejenuhan.

Gunakan Data Akurat

Data yang digunakan dalam pembuatan company profile haruslah akurat dan bisa dipertanggungjawabkan. Selain meingkatkan kredibilitasm hal ini dapat menambah kepercayaan audiens terhadap bisnis atau perusahaan Anda.

Pertahankan Orisinalitas

Membuat profil perusahaan memang bukan perkara yang mudah. Orisinalitas adalah kunci utama merancang company profile perusahaan yang baik dan menarik. Hindari menggunakan profile perusahaan lain kemudian diganti dengan milik Anda. Selain mneyebabkan profil perusahaan menjadi kurang berbobot, hal ini bisa menorong klien menaruh rasa curiga dan tidak percaya terhap bisnis Anda.

Rekomendasi Jasa Pembuatan Company Profile

Kesulitan menemukan penyedia jasa pembuatan company profile yang terbaik dan terpercaya? Jatuhkan pilihan Anda pada Start Friday Asia. Start Friday Asia yang merupakan Brand Consultant yang telah dipercaya lebih dari 10 tahun, dengan senang hati akan membantu masalah bisnis Anda. Anda tertarik untuk membuat company profile yang memukau untuk bisnismu? Konsultasikan dengan Start Friday Asia.

Previous
Previous

Email Marketing Di Tahun 2022, Memangnya Masih Relevan?

Next
Next

Peluang Bisnis Rumahan yang Sedang Tren Untuk Tahun 2022!