Start Friday Asia Brand consultant

View Original

Intip Brand Tas Lokal Terbaru 2022 yang Kini Banyak Diminati Anak Muda

Perkembangan fashion di Indonesia terlihat semakin pesat dengan hadirnya brand lokal yang menampilkan berbagai kualitas dan keunikannya. Hadirnya berbagai platform online, seperti e-commerce dan media sosial semakin mendorong brand lokal untuk terus bertumbuh dan dikenal oleh banyak orang. Selain itu, banyak brand lokal yang menawarkan produknya dengan harga yang relatif terjangkau dibandingkan dengan brand internasional ternama. Walaupun dibandrol dengan harga yang lebih murah, kualitas yang digunakan pun tetap berkualitas. Namun selain itu, strategi branding juga kini mulai banyak digunakan oleh banyak brand lokal untuk mendukung jalannya bisnis agar membangun brand awareness serta brand experience yang lebih kuat lagi. Namun, dalam menjalankan strategi branding juga tidaklah semudah itu. Anda memerlukan bantuan Branding Consultant terbaik seperti Start Friday Asia agar strategi dapat berjalan efektif dan efisien. Hal inilah yang akhirnya membuat banyak konsumen beralih ke brand lokal. Salah satu produk fashion yang kini mulai dipenuhi dengan brand lokal adalah tas.

Tas menjadi salah satu aksesoris yang digunakan hampir oleh semua kalangan setiap harinya. Mulai dari anak sekolah, pekerja kantoran, hingga untuk keperluan fashion, tas dalam berbagai model bisa jadi pelengkap tampilan kita. Kini makin banyak brand tas lokal yang menjadi favorite masyarakat yang dianggap mampu bersaing dengan brand tas dari luar negeri. Namun, karena begitu banyaknya brand tas lokal di pasaran, berikut ini adalah beberapa tips yang bisa Anda gunakan untuk memilih produk dengan kualitas yang terbaik:

Tips Memilih Tas Dengan Kualitas Tebaik

  1. Perhatikan material tas

    Hal pertama yang harus Anda perhatikan saat membeli sebuah tas adalah material apa yang digunakan oleh tas tersebut. Kualitas material tas tentunya sangat penting dan mendasat agar tas awet untuk digunakan. Jika Anda ingin tas yang kuat dan terlihat elegan makan pilih tas yang berbahan high quality canvas atau berbahan dasar dry denim.

  2. Berapa banyak ruang dibagian tas

    Tas wanita memang memiliki banyak macamnya sehingga terkadang sebagian orang tidak tahu cara memilih yang tepat. Padahal yang harus Anda perhatikan saat membelinya adalah ruang penyimpannyan di dalam. Pastikan tas tersebut memiliki kompartemen di dalamnya yang nantinya bisa digunakan untuk menyimpan barang-barang bawaanmu agar tidak berantakan.

  3. Mengetahui fungsi tas

    Pada saat membeli tas, pastikan Anda memilih tas yang berfungsi secara maksimal. Seperti ketika Anda datang ke pesta tentunya Anda harus menggunakan tas kecil untuk menaruh ponsel dan dompet saja. Sedangkan jika Anda pergi traveling maka pilih tas ransel untuk membawa perlengkapan Anda. Namun jika Anda hanya berjalan-jalan santai maka pilihlah waist bag.

  4. Pilih ukuran yang tepat

    Terakhir, ketika Anda membeli tas tentunya Anda harus memilih ukuran tas yang tepat. Jika Anda membawa perlengkapan yang cukup banyak maka pilih tas yang lebih besar. Tapi jika Anda hanya akan membawa ponsel, dompet serta make-up-kit saja maka pilih tas yang berukuran kecil. Hal ini guna memudahkan Anda ketika beraktifitas.

Nah, setelah Anda tahu bagaimana cara memilih tas dengan kualitas terbaik. Berikut ini Start Friday Asia telah menyiapkan beberapa brand tas lokal yang menawarkan berbagai tas dengan kualitas terbaik yang dikatakan mampu bersaing dengan brand dari luar negeri. Ada apa saja?

Kalani Store

Kalani Store menjadi brand tas lokal yang memiliki beragam model tas dengan harga yang terjangkau. Selain itu, material tas yang digunakan pun itdak hanya dari kulit sintetis saja, tapi terdapat pula sejumlah model tas yang terbuat dari bahan suede sintetis sehingga bisa menjadi pilihan menarik bagi perempuan karies yang mungkin tidak terlalu suka jenis tas kulit. Harga yang ditawarkan oleh Kalani Store juga terbilang terjangkau, yaitu hanya berkisar Rp 130.000 hingga Rp 220.000.

Mayonette

Mayonette sudah menjadi salah satu brand tas lokal yang cukup dikenal, terutama untuk tas bergaua simple yang trendi. Tas milik Mayonette bisa dipakai untuk kuliah, bekerja, maupun berbagai kesempatan casual lainnya. Terbuat dari banyak yang berkualitas, tas Mayonette dikenal tahan lama.

Povilo

Povilo merupakan brand tas lokal yang mengutamakan kualitas terbaik dengan harga yang terjangkau. Koleksi tas dari Povilio ini dibuat dengan menggunakan material ultra-fine fiber atau serat sintetis yang memiliki diameter sangat kecil layaknya kulit sapi asli. Namun, tak hanya menjual tas wanita saja, Povilo juga memiliki koleksi berupa dompet dan juga backpack yang bisa digunakan oleh siapa saja. Untuk harganya sendiri, koleksi tas dari Povilo memiliki kisaran harga mulai dari Rp 200.000 hingga Rp 500.000.

Adorable Projects

Brand lokal asal Cimahi ini sudah ada sejak tahun 2008 silam. Terkenal dengan koleksi sepatunya yang lucu, ternyata Adorable Projects juga menjual tas yang tidak kalah bagusnya. Harga yang dibandrol untuk mendapatkan tas kualitas terbaik milik Adorable Projects tidak lebih dari Rp 300.000

Merche

Brand tas lokal yang terakhir berasal dari Kota Kembang, Bandung. Merche menawarkan beragam model shoulder bag dengan desain yang begitu anggun dan cocok digunakan untuk wanita karier. Lebih dari itu, Merche memiliki pilihan warna yang cukup apik dan elegan yakni bernuansa pastel. Selain tas, brand lokal yang satu ini juga menawarkan beragam model dompet dan phone bag yang bisa jadi pilihan menarik.