Start Friday Asia Brand consultant

View Original

Bisnis di era digital membutuhkan konten marketing yang menarik agar bisa menggaet lebih banyak konsumen, Bahkan konten menjadi senjata ampuh untuk membuat bisnis Anda jadi lebih dikenal. Seperti yang dikutip dari Forbes, konten marketing sendiri merupakan sebuah strategi untuk membuat dan menyebarkan konten berharga, relevan, dan juga konsisten dalam tujuan untuk menarik perhatian dari para audiens. Sebuah konten juga berguna untuk membangun relasi secara efektif dengan para audies karena konten berasal dan dibuat langsung oleh Anda. Nah, berikut ini adalah beberapa konten yang menarik di media sosial yang bisa buat bisnismu jadi lebih menarik perhatian audiens!

Breaking News

Mencari sebuah informasi di era digital seperti saat ini tentu bukan sesuatu yang sulit. Hampir semua orang terkoneksi ke internet dan memiliki media sosial. Bahkan untuk mengetahui sebuah berita atau kejadian terbaru disekitarnya, orang-orang lebih memilih mencarinya di media sosial. Anda pun bisa memanfaatkan ini untuk membangun media sosial bisnis Anda. Informasi yang ingin disampaikan bisa Anda tentukan sendiri, sekaligus bisa menyisipkan berita tentang perusahaan, bisnis yang sedang dirilis, dan produk bisnis Anda. Apabila kedektan dengan audiens sudah terbangun dengan baik melalui konten-konten yang Anda bagikan, maka akan semakin bagus untuk bisnis Anda.

Live Streaming Event

Saat perusahaan Anda sedang mengadakan sebuah event, Anda bisa menggunakannya sebagai konten media sosial yang menarik. Kemaslah dokumentasi kegiatan tersebut dalam bentuk foto maupun video. Kemudian, bagikan semuanya di media sosial yang Anda punya. Cara lain, ketika event berlangsung Anda bisa memanfaatkan fitur live streaming yang ada di media sosial. Hal ini akan menunjukkan bahwa kegiatan yang dilakukan masih sangat baru dan sedang berlangsung. Dengan begitu, orang-orang akan lebih tertarik untuk ikut serta atau bahkan mendatangi lokasi acara tersebut.

Tutorial

Saat ini, banyak orang mencari apa saja di media sosial, termasuk tutorial. Anda bisa memanfaatkan jenis konten tutorial ini disertai dengan sedikit promosi mengenai produk, jasa, atau brand Anda. Konten seperti inin tidak hanya bisa digunakan untuk menjelaskan cara melakukan sesuatu yang dibutuhkan oleh audiens, tapi juga mengajarkan mereka bagaimana menggunakan produk yang Anda tawarkan. Ini bisa menumbuhkan kedekatan dengan audiens karena mereka tidak perlu mencari di tempat lain untuk bisa menggunakan produk Anda. Agar terlihat lebih natural, gunakan teknik soft selling dalam menjelaskan tutorial yang diberika. Jangan gunakan produk Anda di semua postingan. Cukup siapkan sesekali jika memang diperlukan dan cocok dengan konten yang sedang dibahas.

User Generated Content

Jenis konten dalam bentuk user generated content (UGC) marupakan salah satu yang banyak digunakan saat ini. Untuk membuatnya pun terbilang mudah. Anda hanya perlu memposting ulang atau repost konten yang dibuat oleh followers Anda. Biasanya, pemilik akun juga menggunakan fitur tag agar lebih mudah ditemukan oleh Anda. Ketika konten tersebut Anda repost, jangan lupa untuk menambahkan credit atau sumber pada bagian caption. Selain untuk menghargai pembuat konten, hal ini juga akan membuat mereka merasa diperhatian oleh Anda.

Giveaway

Selain user generated content (UGC), jenis konten yang juga berpotensi mengundang banyak interaksi adalah giveaway dan berbagai penawaran menarik. Sama halnya seperti Anda yang senang ketika menemukan promo dan giveaway dengan hadiah yang menarik di media sosial, pengguna lain pun begitu. Anda bisa membuat konten jenis ini sesuai dengan produk atau jasa yang Anda tawarkan. Hadiah yang diberikan bisa berupa voucher diskon atau produk gratis untuk pemenang kuis yang diadakan. Agar semakin banyak yang bergabung, Anda bisa meminta peserta mengajak teman-temannya untuk ikut kuis tersebut. Dengan begitu, jangkauan promosi akan semakin luas dan potensi mendapatkan followers baru semakin besar.

Itulah beberapa jenis konten media sosial yang bisa Anda gunakan untuk mengembangkan bisnis Anda. Cobalah satu persatu untuk menentukan konten mana yang paling sesuai dengan bisnis Anda.