Ciptakan Ide Campaign Untuk Bentuk Awareness yang Tinggi
Ketika sedang mengiklankan sebuah brand, produk, atau promosi tertentu, ada kalanya seorang pelaku bisnis membutuhkan suatu program untuk menarik target sasaran. Selain itu, dengan adanya sebuah program, pesan yang ingin disampaikan juga akan lebih terstruktuk sehingga bisa mecapai terget dengan tepat. Oleh karena itu, jika Anda seorang pelaku bisnis, Anda membutuhkan campaign atau kampanye untuk pemasaran produk Anda. Campaign atau marketing campaign merupakan salah satu cara dalam mempromosikan suatu produk atau jasa. Marketing campaign bisa dilakukan melalui beragam media, baik media konvensional maupun media online. Campaign yang diakukan juga tidak hanya mengandalkan konten dalam beriklan saja tetapi melakukan cara-cara kreatif lainnya.
Ada juga yang mendefiniskan campaign atau marketing campaign adalah suatu tindakan yang terorganisir dan juga terencana yang sengaja dibuat untuk mencapai tujuan tertentu. Selain itu campaign berfungsi untuk meningkatkan brand awareness atas adanya produk baru atau untuk mendapatkan feedback dari konsumen. Campaign dibuat dengan harapan sebuah produk akan menjadi lebih dekat dengan konsumen dan mampu memberikan citra atau keunggulan dari suatu produk yang baik.
Berikut ini akan kami bahas beberapa ide campaign menarik yang dapat Anda coba untuk brand Anda.
1. Creative Challenge
Pertengahan tahun 2020 kemarin, media sosial dibuat heboh dengan challenge yang banyak dilakukan oleh audiens yaitu “Pass the Brush Challenge”. Challenge ini tidak hanya ramai diikuti oleh para audiens wanita, tapi para laki-laki pun juga ikut dalam challenge yang satu ini. Tidak hanya itu, challenge lainnya yang berhasil sita perhatian konsumen yakni diambil dari brand L’Oreal dengan hashtag #LashParadiseSquad yang mencapai impression hingga 277.2K. Campaign ini dibuat untuk memviralkan salah satu produknya yang juga bekerjasama dengan beberapa Macro-Micro influencer.
Creative challenge seperti 2 contoh diatas terbukti mendapatkan jauh lebih banyak awareness dibandingkan campaign yang biasa. Bayangkan brand Anda membuat sebuah campaign dengan challenge yang diikuti oleh ratusan pengguna media sosial. Tentu saja yang Anda dapatkan adalah awareness yang sangat besar dan produk Anda menjadi viral seketika sehingga menjadi banyak diperbincangkan oleh para audiens. Keuntungan lainnya yang didapatkan oleh brand adalah bisa memiliki konten yang lebih banyak dari yang kita targetkan, akibar dari efek snow globe yang berlangsung. Efek snow globe sendiri merupakan konten yang dibuat oleh seorang influencer yang kemudian diikuti oleh para followers-nya dan diikuti lagi oleh orang lain.
2. Storrytelling
Mengangkat berbagai kisah yang emosional terbukti dapat menarik awareness yang cukup tinggi dari konsumen. Keunggulan dari ide campign yang satu ini, cerita yang disampaign influencer kepada calon konsumen adalah melibatkan perasaannya, dan pada akhirnya pesan yang disampaikan menjadi lebih terpercaya.
3. Produk Placement
Konten pada campaign ini dikemas secara unik yang juga hampir mirip dengan storytelling. Produk placement akan membuat seolah-olah produk tersebut memang merupakan yang sering digunakan dalam keseharian sang influencer, sehingga membuat konsumen yang melihat menjadi penasaran dan ingin tahu lebih banyak terkait produk tersebut.
4. Tutorial & Review
Tujuan dari campaign ini adalah memberikan kesempatan kepada brand untuk bisa lebih mudah ditemukan calon konsumen yang ingin lebih mengetahui bagaimana cara menggunakan produk brand Anda dan sekaligus influencer dapat memberikan ulasan produk dan manfaatnya lewat akun media sosial influencer. Cara ini juga cukup efektif untuk mengkonversi calon konsumen karena pesan yang disampaikan bermanfaat untuk audiens.
Dari beberapa ide campaign di atas, sangat penting untuk mengidektifikasi dulu apa yang menjadi tujuan dalam membuat campaign menggunakan influencer sehingga nantinya lebih mudah menentukan tipe konten yang efektif untuk menjangkau audiens Anda. Jika Anda masih kebingungan untuk membuat campaign yang cocok untuk brand Anda, Start Friday Asia hadir untuk membantu Anda menanganinya. Kami telah bekerjasama dengan ratusan brand diseluruh dunia dan dengan pengalaman yang sudah lebih dari 10 tahun, jangan ragu untuk percayakan brand Anda dengan kami. Klik disini untuk dapat berkonsultasi dengan kami.